ACT dan Kodim 0612 Tasikmalaya Salurkan Bantuan Pangan Untuk Masyarakat Kurang Mampu

GaluhFM (TAWANG), dilansir dari AYOTASIK.COM — Menyambut ramadan 1442 Hijriah, Aksi Cepat Tanggap (ACT) bersama Kodim 0612 Tasikmalaya salurkan bantuan pangan berupa beras bagi masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kota maupun Kabupaten Tasikmalaya. Sedikitnya 500 paket beras dengan berat masing-masing 3 kilogram akan salurkan secara langsung oleh babinsa yang ada di 25 koramil. “Penyaluran bantuan pangan ini serentak dilakukan di seluruh kodim yang ada di bawah Kodam III Siliwangi,” ujar Ketua ACT Tasikmalaya Tauifik Perdana, Jumat, 9 April 2021.

Bantuan pangan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang memang kondisinya sedang kesusahan akibat pandemi Covid-19. “Mudah-mudahan bantuan pangan ini jadi bekal bagi masyarakat dalam menyambut ramadan,” ucapnya.

Ia menuturkan, permasalahan sosial akibat dampak pandemi Covid-19 sangat luar biasa. Dalam menghadapi kondisi ini, semua harus kuat dan bersinergi, baik antar pemerintahan maupun antar organisasi. “Setidaknya kita bisa berperan dalam penanganan permasalahan sosial ini. Kita tidak bisa lakukan secara parsial dalam penyelesaiannya, tapi harus bersama-sama,” tuturnya.

Di samping itu, pihaknya juga menyalurkan 300 dus air mineral ini untuk disalurkan ke masjid-masjid. “Mudah-mudahan masjid ini akan lebih hidup lagi karena bisa digunakan untuk tarawih lagi dengan protokol kesehatan yang ketat,” ucapnya.

Selengkapnya di www.ayotasik.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *