GaluhFM (Tasimkamalaya) – Aulia merupakan penyanyi dangdut asal Pontianak, Kalimantan Barat. Nama Aulia dikenal sejak
dirinya menjadi juara 3 Dangdut Academy musim ke-3, sebuah ajang kompetisi yang digelar oleh
Indosiar. Setelah merilis single perdananya pada November 2019 lalu, kini dibawah naungan 3D
Entertainment dan STREAM Entertainment, Aulia Kembali merilis single terbarunya berjudul ‘CintaTak Bertuan’.
Suatu kebanggan untuk Aulia karya terbarunya diciptakan oleh pecipta lagu dangdut kenamaan,
Hendro Saky. “Sebelumnya Aulia nggak nyangka juga bisa dapet lagu dari ayah Hendro, bangga dan
seneng banget sih bisa nyanyiin lagu ciptaan ayah Hendro. Jadi, awalnya Aulia kan dikasih lagu,
cuma menurut tim belum pas sama karakter Aulia dan ayah Hendro masih berusaha ciptakan lagu
lagi untuk Aulia, akhirnya di-approve, Cinta Tak Bertuan ini,” tutur Aulia. Jika sebelumnya Aulia
membawakan lagu yang berisi ungkapan kebahagiaan cinta dengan bergenre dangdut-pop, kini
Aulia menunjukkan kepiawaiannya membawakan lagu bertema patah hati yang bergenre dangdut
klasik. “Meski memang Aulia awalnya yang minta genrenya dangdut klasik, tapi saat menyanyikan
lagu ini tuh, Aulia tertantang banget nyanyiin notasi-notasinya yang sangat detail. Ditambah lagi
aransemennya menarik banget, “ sambung Aulia.
Dangdut klasik tak selamanya divisualkan dengan hal-hal yang klasik. Dalam music video ‘Cinta Tak
Bertuan’, Aulia tampil fresh dengan nuansa pastel. Tapi siapa yang tahu dibalik pembuatan music
video ini, terjadi sebuah kendala yang membuat syuting hampir gagal. “Setelah Aulia menerima
tantangan ayah Hendro Saky saat rekaman lagunya, ternyata saat syuting music video, Aulia masih
mendapat tantangan, jadi awalnya lokasinya di Bogor, tapi mendadak ada kendala teknis, Aulia udah
setengah dandan, langsung sutradara Info kita harus pindah lokasi,” jelas Aulia. Kendala teknis yang
mengharuskan berpindah lokasi tak membuat mood Aulia drop, namun tak sampai disitu tantangan
Aulia. “Yang bikin Aulia deg-degan itu, kan Aulia syuting ada 5 baju, pas baju ketiga tuh udah jam 5
sedangkan Aulia jam 7 harus sidang outline skripsi, aduuh itu muka udah nggak ke kontrol, selesai
syuting jam 18.30 WIB, langsung Aulia lari.” cerita Aulia.
Nggak hanya itu aja, Aulia sudah berada di lokasi syuting sejak pukul 5 pagi, karena pemberitahuan
sidang mendadak, Aulia pun nggak siap almamater, akhirnya Aulia memakai salah satu baju yang ia
pakai di dalam music video-nya.