GaluhFM (SINGAPARNA), dilansir dari AYOTASIK.COM – Harga telur ayam dari peternak saat ini berada di angka Rp 15.500 hingga Rp 16.000 per kilogram. Harga ini anjlok dari sebelumnya yang berada di harga Rp 18.800 per kilogram. Penurunan harga telur ayam ini, sudah terjadi sejak bulan Juli lalu.
Di sisi lain, harga pakan ternak ayam petelur terus mengalami kenaikan. Saat ini, harga pakan ayam petelur berada di angka Rp 6.700 per kilogram. Kenaikan harga pakan bahkan sudah terjadi sejak tahun 2020 lalu.
Salah satu peternak ayam petelur di Kecamatan Leuwisari, Rahmat Saleh menuturkan, harga telur yang semakin merosot membuat para peternak banyak yang gulung tikar. Karena harga jual telur tidak sebanding dengan harga pakan.
“Harga saat ini sudah terjadi sekitar awal September. Kita sebagai peternak merasa kebingungan, ” ucap Rahmat, Rabu 22 September 2021.
Rahmat memprediksi, merosotnya harga telur di tingkat peternak karena ketersediaan telur melimpah. Namun, daya beli atau serapan telur masyarakat berkurang.
Selengkapnya di www.ayotasik.com
#beritahariini #news #beritatasik #beritaindonesia #explore #iklanradio #iklan #promosi #radiogaluh #radiogaluhfm #galuhfm #galuh895fm #fm895mhz #radiodangdutgaluhfm #galuhfmtasikmalaya #radiotasikmalaya #radiotasik #rumahnyaradiodangdut #tasikmalaya #jabarjuaralahirbatin