GaluhFM (CISAYONG), dilansir dari AYOTASIK.COM — Sebanyak 3 batang pohon ganja yang tumbuh di sekitar sumber mata air Dawuan di Kampung Ciherang, Desa Sukamukti, Kecamatan Cisayong, secara tidak sengaja ditemukan oleh seorang warga yang sedang membetulkan saluran air, Jumat (15/1/2021).
Temuan 3 batang pohon ganja tersebut kemudian dilaporkan ke anggota Koramil Cisayong Kodim 0612 Tasikmalaya. Danramil Cisayong Kapten Inf. Herlan Ramdani mengatakan, sekira pukul 16.00 WIB, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat tentang adanya pohon ganja di dekat sumber mata air Dawuan. Pihaknya kemudian mengecek ke lokasi dan memang benar ada pohon ganja yang tumbuh di sekitar sumber mata air.
Ia menuturkan, lebih kurang satu setengah jam perjalanan untuk bisa sampai ke lokasi. Pohon ganja tersebut tumbuh di tempat tersembunyi dan rimbun diduga sengaja ditanam di sana untuk mengelabui.
Herlan menjelaskan, setelah memastikan bahwa pohon tersebut merupakan tanaman ganja, pihaknya langsung mengamankan lokasi dan mencari di tanaman ganja lainnya di sekitar lokasi.
Sementara itu, Kapolsek Cisayong AKP Ajat Sudrajat membenarkan bahwa pihaknya mendapatkan laporan soal temuan 3 batang pohon ganja dari masyarakat dan pihak Koramil Cisayong.
Ia menambahkan, barang bukti pohon ganja tersebut sudah diserahkan ke satuan narkoba guna penyelidikan lebih lanjut. “Sudah diserahkan penanganannya ke fungsi narkoba,” pungkasnya.
Selengkapnya di AYOTASIK.COM